JAKARTA. Kita tentu masih ingat acara liga dangdut Indonesia 2020 yang di selenggarakan oleh televisi Indosiar yang mana di acara tersebut salah seorang peserta dari provinsi Riau (Defri) menyanyikan lagu ciptaan Yanto Sari yang berjudul MADU (Senyum nya semanis madu)
Setelah menyanyikan lagu tersebut Defri mendapat komentar dari salah seorang juri yaitu Reza Arab, yang mana dalam komentar nya Reza mengatakan bahwa lagu Madu ciptaan Yanto itu tidak cocok untuk di nyanyikan di kompetisi dangdut tersebut.
Mendengar hal ini Yanto Sari sebagai pencipta lagu sekaligus musik nya merasa tersinggung.hal ini di sampaikan oleh Yanto Sari ke Portal Buana Asia News di kediaman nya di kawasan Thamrin Jakarta pusat baru baru ini.
Yanto mengunggah sebuah video berdurasi pendek di YouTube yang berisikan teguran untuk Reza Arab.di video tersebut Yanto mengatakan jangan karna Reza sudah menjadi artis terkenal lalu seenaknya menghina lagu saya, untuk Reza ketahui sebelum Reza bisa masuk televisi saya sudah terlebih dahulu keluar masuk stasiun televisi di saat lagu ciptaan saya yang berjudul SMS yang di populer kan oleh Ria Amelia dan Trio macan booming terang Yanto di video tersebut.
Semenjak video berdurasi pendek tersebut di upload ke channel YouTube Yanto Sari merasa seluruh lagu lagu ciptaan nya di Boikot Dari Indosiar.para artis sudah tidak pernah lagi terlihat menyanyikan lagu lagu Yanto Sari di indosiar.bahkan penyanyi Duo anggrek yang mempopulerkan lagu goyang Nasi Padang ciptaan Yanto Sari juga tidak pernah lagi menyanyikan lagu goyang Nasi Padang di Indosiar.
Tidak hanya itu seluruh lagu lagu ciptaan saya yang pernah di unggah di channel YouTube Indosiar semuanya telah di take down alias di hapus ungkap Yanto Sari.
Namun saya mencoba mengambil hikmahnya dan ternyata Tuhan memang tidak sia sia,di tahun 2022 hingga 2023 ini lagu goyang Nasi Padang yang saya ciptakan mendadak viral kembali lantaran di nyanyikan oleh selebgram ternama saat ini yaitu Bunda Corla .
Hal ini pun spontan membuat penyanyi lagu goyang Nasi Padang tersebut yaitu Duo anggrek (devay dan putri) sering nongol kembali di stasiun televisi Indonesia menyanyikan lagu goyang Nasi Padang di acara acara Inbox SCTV, Dahsyat RCTI, pagi pagi ambyar Trans TV, dan di seluruh stasiun televisi Indonesia.bahkan baru baru ini duo anggrek terlihat kembali di wawancarai di acara pagi pagi ambyar Trans TV pasca booming nya kembali lagu goyang Nasi Padang.
Terlihat di acara pagi pagi ambyar itu host Nya Dewi persik meminta duo anggrek untuk mengucapkan rasa terima kasih kepada Yanto Sari yang sudah menciptakan lagu goyang Nasi Padang terang Yanto Sari.
Dan tak bisa di pungkiri dengan viral nya kembali lagu goyang Nasi Padang di televisi dan masing-masing channel YouTube televisi televisi tersebut membuat Royalti general maupun digital Yanto Sari dari Lembaga manajemen kolektif wahana musik Indonesia (WAMI) angka nya semakin membubung tinggi
Saya tidak menyangka sama sekali kalau lagu yang pernah viral bisa viral kembali ucap Yanto Sari seraya meneteskan air mata nya.
Saat ini Yanto Sari tengah sibuk menciptakan lagu lagu baru berdua dengan Boss besar NAGASWARA Rahayu kertawiguna.bukan karna saya tidak sanggup lagi menciptakan lagu sendiri melainkan akhir akhir ini saya sangat kompak dan cocok bikin lagu berdua dengan bapak Rahayu kertawiguna.ide ide kami selalu saja hampir sama.isi kepala kami dalam berkarya seperti seragam dan inti nya saya dengan bapak Rahayu selalu nyambung berkolaborasi" pungkas Yanto..(fc)
