Wartawan PORTAL BUANA ASIA Hanya Nama nya yang tercantum dalam Box Redaksi dan Dibekali Kartu Pers & Surat Tugas -->

Sabtu, 28 Mei 2022

Ketua Terpilih PWI Sorong Raya Dilantik

Ketua Terpilih PWI Sorong Raya Dilantik

Foto : Walikota Sorong Drs. Ec Lambertus Jitmau, M.M., saat memberikan sambutan dalam acara pelantikan Ketua PWI Sorong Raya. (dok/Jos)

PORTAL BUANA NEW, SORONG,  - Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Papua Barat, Gustam melantik Wahyudi selaku Ketua terpilih Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sorong Raya periode 2022-2025 bersama badan pengurus lainnya bertempat di Darefan Hotel Kota Sorong Jl. Basuki Rahmat tepatnya samping Bandar Udara Dominie Eduard Osok (DEO) Kota Sorong, Sabtu (28/5/22).


Pelantikan Ketua PWI Sorong Raya tersebut dihadiri Walikota Sorong Drs. Ec Lambertus Jitmau, M.M., Wakil Bupati Kabupaten Sorong Suka Harjono, M.Si., pimpinan TNI-Polri, BP Migas, Wartawan anggota PWI, Dewan Penasehat dan Dewan Kehormatan PWI Sorong Raya serta undangan lainnya.


Wakil Bupati Kabupaten Sorong dalam sambutannya mengatakan, "Organisasi PWI selaku organisasi pers tertua di Indonesia, harus betul-betul dijalankan sesuai fungsi jurnalistik dan undang-undang pers dalam menyajikan informasi aktual dan terpercaya sekaligus memberikan pencerahan dikalangan masyarakat," kata Suka Harjono.


Pada kesempatan yang sama Walikota Sorong juga menyampaikan rasa bangga kepada Ketua PWI terpilih dan badan pengurus lainnya, Lambertus mengakui bahwa keberadaan wartawan di wilayah hukum kerjanya sangat membantu menyampaikan informasi kepada publik tentang kegiatan program pembangunan apa saja yang sudah dilaksanakan.


"Saya tinggal tiga bulan lagi menjabat Walikota Sorong, setelah itu saya turun. Selama saya menjadi walikota Sorong banyak wartawan membantu saya," ujar Lambertus.


Kepedulian Walikota Sorong terhadap PWI telah diwujudnyatakan walaupun bersifat sementara yaitu penyediaan satu ruangan kantor Walikota Sorong yang digunakan para wartawan sebagai sekretariat.


Usai pelantikan dilanjutkan rapat kerja program PWI kedepan dipimpin langsung Ketua terpilih Wahyudi. (Jos)

Editor : Js

Print Friendly and PDF

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 PORTAL BUANA ASIA | All Right Reserved