TSMlBUr7GfOlGSG8TpC0TSd9
Light Dark
Vaksinasi Ditargetkan Wako, Dinas Kesehatan Akan Mencapai Jelang Akhir Tahun

Vaksinasi Ditargetkan Wako, Dinas Kesehatan Akan Mencapai Jelang Akhir Tahun

Table of contents
×


PORTALBUANA.COM - SUNGAI PENUH. Dalam Antisipasi pencegahan penyebaran virus Covid untuk meningkatkan imunitas kekebalan tubuh dengan melakukan vaksinasi kepada masyarakat, dinas kesehatan kota sungai penuh terus berupaya melakukan vaksinasi.

Adapun walikota Ahmadi Zubir telah menargetkan untuk vaksinasi terhadap masyarakat dapat mencapai di tahun 2021 70% masyarakat kota sungai penuh telah tervaksin. 

Dalam upaya pencampaian target 70% yang diharapkan walikota Ahmadi Zubir, dinas kesehatan terus gencar memberikan vaksinasi kepada masyarakat yang telah tervaksin hingga 29 November Telah mencapai 63,28%

Dalam wawancara bersama Kadis Kesehatan Zulfikri mengatakan" sebagaimana ditargetkan walikota Ahmadi Zubir ditahun 2021ini masyarakat telah tervaksin ditargetkan 70% , kami terus berupaya lakukan Vakasinasi kepada masyarakat agar tercapai yang ditargetkan walikota. 

Alhamdulillah untuk Vaksinasi yang telah kami laksanakan telah mencapai dari tanggal 29 november 63,28% hampir mencapai target 70% , insya allah menjelang akhir tahun akan tercapai vaksinasi kepada masyarakat yang ditargetkan walikota " Ujar Zulfikiri

Selanjutnya" saat ini kota sungai penuh berada dalam zona hijau sesuai instruksi mendagri No 65 tahun 2021 kota sungai penuh kembali ditetapkan PPKM di level 1.

Namun  kita tidak boleh lengah tetap meningkatkan kewaspadaan, terutama dalam menghadapi libur Natal dan tahun baru, harus selalu mematuhi protokol.

Kami juga menghimbau kepada masyarakat yang belum di vaksin agar segera melakukan vaksin demi meningkatkan kekebalan imunitas tubuh agar tidak terserang virus Covid" Tutup Kadis Kesehatan Zulfikri. 

Hal Senada juga disampaikan Sukatri selaku ketua FORWAMI " Dalam pengamatan saya selaku kontol sosial kinerja Dinas kesehatan dibawah kepemimpinan Zulfikri selaku kadis dalam pencapaian program 100 hari yang dicanangkan walikota dan wakil walikota cukup luar biasa untuk perubahan kota sungai penuh. 

Penanganan dalam antisipasi penyebaran virus Covid terus berupaya hingga kota kita telah berada dizona hijau, begitu juga untuk PPKM telah berada di level 1sesuai instruksi mendagri No 65 tahun 2021 kota sungai penuh kembali ditetapkan PPKM di level 1." Ujar Sukatri. 

Lebih lanjut sukatri mengatakan" saya menghimbau untuk seluruh Masyarakat mari sama sama mendukung program dan Visi dan Misi walikota dan wakil walikota Ahmadi Zubir dan Alvia Santoni menuju perubahan kota sungai penuh maju dan berkeadilan. Tidak ada lagi kata tim 01 dan tim 02," tutup Sukatri ketua FORWAMI.( fc) 

0Comments