PORTALBUANA.ASIA, KERINCI – Suasana semarak dan antusias mewarnai pengukuhan Koordinator Desa (Kordes) Kecamatan Depati Tujuh di Desa Koto ...
PORTALBUANA.ASIA, KERINCI – Suasana semarak dan antusias mewarnai pengukuhan Koordinator Desa (Kordes) Kecamatan Depati Tujuh di Desa Koto Tuo pada Minggu (26/10/24), dalam rangka mendukung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kerinci nomor urut 01, Darmadi-Darifus. Ribuan simpatisan memadati lokasi acara, bahkan hingga meluber ke luar area yang telah dipersiapkan oleh panitia.
Panitia penyelenggara mengungkapkan bahwa jumlah kehadiran simpatisan melebihi ekspektasi. "Kami telah menyiapkan 1.500 kotak snack, tetapi tetap tidak mencukupi. Awalnya, kami perkirakan cukup untuk sekitar 1.000 orang dengan cadangan 500, namun ternyata antusiasme masyarakat luar biasa," ujar salah seorang panitia.
Dalam sambutannya, Darmadi menekankan pentingnya hak pilih masyarakat tanpa adanya intervensi dari pihak manapun. "Kita semua punya hak untuk menentukan pilihan sendiri. Jangan biarkan diri kita diintervensi oleh janji politik yang belum tentu nyata. Sekarang saatnya kita bersatu untuk membawa Kerinci ke arah yang lebih baik," tegas Darmadi.
Ia juga menggarisbawahi bahwa seorang bupati harus menjadi pelayan masyarakat dari berbagai kalangan dan profesi, bukan hanya pada satu golongan tertentu. “Saya dan Pak Darifus bukan pejuang satu kalangan saja. Semua masyarakat Kerinci, mulai dari petani, pedagang, buruh, hingga pemulung, adalah bagian dari perjuangan kami. Kami akan berupaya merangkul semua lapisan demi Kerinci yang lebih maju,” paparnya.
Sepanjang acara, Darmadi-Darifus dikelilingi oleh simpatisan yang berebut ingin menyalami mereka. Hingga acara usai, banyak simpatisan yang masih enggan meninggalkan lokasi, menunjukkan dukungan besar untuk pasangan calon ini.
(Iwan/Red)