PORTALBUANA.ASIA SUNGAI PENUH — SMAN 1 Sungai Penuh memberikan apresiasi kepada siswa-siswi yang telah menorehkan prestasi gemilang dalam b...
PORTALBUANA.ASIA SUNGAI PENUH — SMAN 1 Sungai Penuh memberikan apresiasi kepada siswa-siswi yang telah menorehkan prestasi gemilang dalam berbagai ajang kompetisi akademik dan non-akademik di tingkat kota, provinsi, dan nasional.
Piagam penghargaan diserahkan secara langsung oleh kepala sekolah marwazy kepada para siswa berprestasi pada sebuah acara yang dilaksanakan di aula sekolah, Senin 3/2/2025
Selama empat bulan terakhir, Oktober 2024 hingga Januari 2025, siswa-siswi SMAN 1 Sungai Penuh berhasil meraih berbagai penghargaan pada bidang olahraga, seni, karya tulis ilmiah, serta olimpiade mata pelajaran. Keberhasilan ini tak lepas dari dukungan penuh yang diberikan oleh guru, pelatih, orang tua, serta Komite Sekolah.
Kepala SMAN 1 Sungai Penuh marwazy menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang telah mendukung pencapaian ini. “Kami mengucapkan terima kasih kepada siswa, guru, pelatih, orang tua, dan Komite Sekolah yang senantiasa mendampingi dan mendukung para siswa.
Mulai dari proses persiapan, bimbingan, hingga pelaksanaan perlombaan, dukungan tersebut sangat berarti bagi keberhasilan mereka,” ujarnya.
Lebih lanjut, marwazy berharap agar prestasi ini dapat terus ditingkatkan dan menjadi inspirasi bagi siswa lainnya untuk terus mengembangkan bakat dan minat mereka di berbagai bidang.
"Prestasi ini merupakan bukti nyata bahwa dengan kerja keras dan dukungan bersama, kita dapat mengharumkan nama sekolah di berbagai level kompetisi," tambahnya.
Dengan berbagai capaian yang telah diraih, SMAN 1 Sungai Penuh terus berkomitmen untuk mencetak generasi unggul yang tidak hanya berprestasi di bidang akademik, tetapi juga memiliki karakter kuat dan keterampilan di berbagai bidang.